Fahmi Hakim Dorong Golkar Majukan Perekonomian di Momentum HUT ke-61
SERANG RAYA INFO, SERANG – Ketua DPRD Provinsi Banten sekaligus Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Serang, Fahmi Hakim, menjadikan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Partai Golkar ke-61 sebagai momentum untuk memperkuat komitmen partainya dalam mendorong kemajuan perekonomian daerah, khususnya di Provinsi Banten.
Menurut Fahmi, usia ke-61 menjadi simbol kematangan Partai Golkar sebagai partai yang berpengalaman, berakar kuat di masyarakat, dan memiliki tanggung jawab besar terhadap kemajuan bangsa. Ia menegaskan, ke depan Partai Golkar di Banten harus tampil lebih nyata dalam memperjuangkan kesejahteraan masyarakat melalui kebijakan dan program ekonomi yang berdampak langsung.
“Momentum HUT ke-61 ini kita jadikan semangat baru untuk Golkar Banten, khususnya Kabupaten Serang, agar terus hadir memberikan solusi nyata bagi masyarakat. Fokus kita ke depan adalah memajukan ekonomi daerah, membuka lapangan kerja, dan memperkuat UMKM,” ujar Fahmi, Minggu (20/10/2025).
Fahmi menilai, pembangunan ekonomi daerah tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, tetapi juga harus menjadi bagian dari perjuangan politik partai. Karena itu, Partai Golkar di bawah kepemimpinannya di Kabupaten Serang akan memperkuat sinergi dengan seluruh elemen masyarakat, termasuk pelaku usaha dan pemerintah daerah.
“Golkar harus jadi motor penggerak ekonomi rakyat. Kita dorong kader-kader di legislatif maupun eksekutif untuk memperjuangkan program ekonomi kerakyatan, baik di sektor pertanian, industri kecil, maupun pariwisata daerah,” lanjutnya.
Selain itu, Fahmi juga mengajak seluruh kader Golkar di Kabupaten Serang untuk menjadikan HUT partai sebagai ajang introspeksi dan penguatan soliditas. Menurutnya, soliditas partai menjadi kunci utama agar Partai Golkar terus mendapat kepercayaan dari masyarakat dalam setiap momentum politik mendatang.
“Golkar itu besar karena soliditas dan kerja nyatanya. Mari jadikan HUT ini bukan sekadar seremonial, tapi momentum untuk kembali turun ke masyarakat, mendengar dan memperjuangkan aspirasi mereka,” tegasnya.
Sementara itu, Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Banten, Andika Hazrumy, menyampaikan bahwa HUT ke-61 menjadi momen penting untuk memperteguh jati diri Partai Golkar sebagai partai yang konsisten membangun bangsa. Ia mengapresiasi semangat para kader di seluruh daerah, termasuk di Kabupaten Serang, yang terus menjaga komitmen kerja nyata di tengah masyarakat.
“Golkar Banten akan terus hadir di tengah rakyat. Kita ingin ke depan, seluruh kader Golkar menjadi bagian dari solusi. Ini sejalan dengan semangat HUT ke-61, yaitu ‘Golkar Terus Melaju untuk Indonesia Maju’,” kata Andika.
Andika juga menambahkan, Golkar Banten bertekad memperkuat peran politiknya secara konstruktif dalam mendukung pembangunan daerah. Dengan sinergi antara kader di tingkat provinsi, kabupaten, dan kota, Golkar diharapkan semakin solid dan menjadi kekuatan politik yang membawa manfaat nyata bagi masyarakat Banten. (*)



Post Comment